Nokia 8.2 Akan Rilis di Awal Desember?
KenzoNews - Kehadiran Nokia.8.2 sedang disiapkan HMD Global. Bahkan bocoran spesifikasi Nokia 8.2.sudah terlihat, namun sejauh ini HMG Global selaku pemegang linseni belum membocorkan waktu peluncuran.
Dilaporkan Mashable, HMD akan meluncurkan Nokia 8.2 awal bulan depan, tepatnya 5 Desember. Memang ini baru dugaan, hal tesebut berkaca pada peluncuran Nokia 8.1 yang dirilis 5 Desember tahun lalu.
Sejauh ini, HMD belum mengonfirmasi nama smartphone yang akan diumumkan pada bulan depan. Namun, menurut laporan smartphone tersebut adalah Nokia 8.2.
Sejauh ini spesifikasi Nokia 8.2 hadir dengan kamera selfie pop-up. Smartphone ini hadir dengan kamera pop-up beresolusi 32MP yang kemungkinan sensor Samsung GD1 dan kamera beresolusi 8MP dengan teknologi Tetracell pixel-binning.
Baca Juga :Nokia 8.2 Akan Tampil dengan Kamera Selfie Pop Up 32 Megapixel
Nokia 8.2 akan dibekali dengan RAM 8GB yang dikolaborasikan dengan memori internal 256GB. Tak ketinggalan, HMD Global juga dikabarkan akan membekali pemindai sidik jari pada belakang bodi Nokia 8.2 untuk sistem keamanannya.
Sampai saat jnk elum diketahui chipset apa yang akan dipilih oleh HMD Global. Namun diperkirakan smartphone ini akan dibekali chipset Qualcomm Snapdragon 700, dan kemungkinan seri Snapdragon 735.
No comments